Krisbow : Merek Perkakas Teknik Buatan Indonesia

Krisbow

Perkembangan teknologi mendorong penyedia perkakas teknik untuk berinovasi. Pasalnya, perusahaan membutuhkan kelengkapan power tools yang berkualitas tinggi. Menjawab tantangan ini, Krisbow hadir di Indonesia dengan menawarkan berbagai peralatan teknik, perangkat rumah tangga, alat keselamatan, dan furnitur asal Indonesia. Bagaimana Krisbow berkembang dan berkontribusi untuk Indonesia? Mengapa Krisbow yang terbaik? Simak penjelasannya berikut ini.

Tentang Krisbow—yang Sempat Dikira Merek Luar Negeri

Tentang Krisbow
sumber: krisbowtjpinang.wordpress.com

Krisbow merupakan salah satu merek dagang milik Grup Kawan Lama (GKL). Perusahaan tersebut memperkenalkan Krisbow pada tahun 1998. Awalnya, brand ini disangka buatan luar negeri. Padahal, nama Krisbow diambil dari pengusaha asal Indonesia—Krisnandi Wibowo.

Krisnadi Wibowo adalah putra pendiri Grup Kawan Lama—Wong Jin. Semula, Krisnadi membuka lapak dagangan di kawasan Glodok, Jakarta. Ia fokus memasarkan beragam produk perkakas kepada konsumen.

Baca juga : Pilihan Mesin Kantor Portabel untuk Perusahaan Startup

Seiring waktu, Krisbow makin berkembang; Krisnadi mulai mengubah fokus pasarnya untuk kalangan korporat. Dengan strategi bisnis yang inovatif, merek ini pun melejit di pasaran perkakas teknik di Indonesia. Krisbow sukses tanpa memiliki pabrik pribadi.

Krisbow fokus sebagai distributor sekaligus brand lokal yang memasarkan produk dari berbagai pabrik di seluruh dunia. Produknya kini meluas, tidak hanya segmen rumah tangga, tetapi juga alat kebersihan dan pertukangan.

Keunggulan Produk Krisbow

Keunggulan Produk Krisbow
sumber: hargagensetjual.blogspot.com

Merek Krisbow mengutamakan kualitas dalam setiap produknya. Grup Kawan Lama mengupayakan produk Krisbow memiliki mutu lebih tinggi daripada barang bermerek dari luar negeri. Meski begitu, Krisbow mematok harga ekonomis, rata-rata 30-40 persen lebih terjangkau.

Mengenai kelengkapan produk, saat ini Krisbow menyediakan sekitar 10.000 jenis barang. Supaya memudahkan konsumen dalam memilih barang, Krisbow mengelompokkan  produknya ke dalam 24 kategori. Contoh kategorinya, antara lain, Electric Tool, Generator, Hand Tool, Machinery, Material Handling Equipment, Agriculture, dan Measuring & Testing.

Baca juga : Jenis Peralatan Kantor Untuk Startup

Berbagai keunggulan yang dimiliki Krisbow berhasil menempatkannya sebagai peraih Top Brand Award Indonesia 2016 fase 2. Apresiasi ini diberikan sebagai bentuk penghargaan atas kontribusi Krisbow pada Indonesia. Krisbow telah melahirkan produk-produk murah tanpa mengabaikan sisi kualitas.

Produk Terbaru Krisbow di Tahun 2018

Produk Terbaru Krisbow di Tahun 2018
sumber: visiteiffel

Baru-baru ini, ACE Hardware—anak perusahaan Grup Kawan Lama—meluncurkan lampu LED Krisbow. Keunggulan lampu tersebut, yakni lebih hemat energi dengan opsi daya mulai dari 3 Watt sampai 11 Watt. Ada juga produk lampu darurat yang memiliki kemampuan menerangi hingga 2 jam.

Di segmen perkakas rumah tangga, Krisbow menghadirkan oven toaster yang dilengkapi lampu indikator dan pengatur waktu. Kedua fitur tersebut bekerja saat Anda memulai proses pemanggangan. Ketika pemanggangan selesai, pengatur waktu akan memberikan tanda berupa bunyi bel. Jadi, Anda bisa mengeluarkan makanan dari oven dengan tepat waktu.

Cara Membeli Perkakas Teknik Merek Krisbow

sumber: Shutterstock

Perkakas teknik Krisbow bisa Anda dapatkan di Mbiz.co.id. Platform korporasi e-commerce B2B ini merupakan penyedia perkakas berkualitas yang menggunakan sistem e-procurement. Melalui sistem e-procurement, Anda dapat melakukan pemesanan barang custom secara digital. Dengan demikian, pengadaan barang lebih efektif dan efisien.

Tidak hanya menyediakan perkakas, Mbiz.co.id juga menawarkan layanan dan  jasa services. Dari mulai pemasangan iklan, event organizer, instalasi konstruksi dan listrik, voucher, maintenance, leasing, serta penyewaan. Pemesanan semua kategori tersebut diproses secara transparan, terjamin, dan tanpa hambatan.

Keunggulan lainnya, Mbiz.co.id terintegrasi web-based. Platform ini didukung berbagai vendor dan industri. Katalog produknya meliputi ratusan ribu produk peralatan kantor, IT, pertanian, industri, rumah tangga, hingga grosir. Proses persetujuan diproses secara digital melalui Email, e-invoice, dan e-faktur. Semuanya tersimpan di web sehingga Anda bisa melakukan transaksi di mana saja dan kapan saja.

Percayakan pembelian produk Krisbow kepada Mbiz.co.id. Selain praktis, Anda bisa menjadikan Mbiz sebagai rekanan procurement secara berkala. Kesempatan tidak datang dua kali, jangan tunggu sampai esok untuk memilih Mbiz.co-id.

Sharing is Caring!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *